Wisata Favorit Km. 8 Luwuk, Nikmati Indahnya Laut dan Lezatnya Jagung Bakar


Luwuk Today, Luwuk Selatan – Wisata Favorit Km 8. Bagi anda penggemar jagung bakar dan kelapa muda, tidak perlu jauh-jauh mencari ketika berkunjung ke Kota Luwuk, Kabupaten Banggai, Sulawesi Tengah. Karena hanya sekitar lima kilo dari pusat Kota anda sudah bisa menemukan yang lokasinya tepat di pinggir jalan.

Dengan lokasi yang berdekatan dengan pantai yang begitu bersih, deburan ombak yang begitu halus, juga akan memanjakan mata para pengunjung.

Jagung yang dijual tidak hanya rebus saja, melainkan juga yang bakar. Pembeli pun bisa meminta penjualnya untuk menyerut atau memisahkannya dari tongkol.


Untuk harga yang dijual juga murah meriah, hanya dengan Rp 20 ribu, sudah bisa mendapatkan 5 buah jagung rebus. Sedangkan jagung bakar dijual Rp 5000 per buah. Untuk kelapa batok, harga per buahnya yakni Rp 5000, sangat murah dan tidak merobek kantong bukan?