Media Eksternal

WHO Imbau Lockdown Dibuka Bertahap


ORGANISASI Kesehatan Dunia (WHO) mengimbau negara-negara untuk mulai melonggarkan lockdown secara bertaham. Namun, bukan berarti mengendurkan kewaspadaan dan social distancing serta menjaga kebersihan. Negara harus siap untuk kembali pembatasan jika virus korona melonjak lagi.

Ahli darurat utama WHO Dr Mike Ryan mengatakan, warga yang berada di  fasilitas perawatan jangka panjang, penjara dan asrama migran harus dilindungi.

“Virus ini telah menyebar di berbagai fasilitas untuk para manula di Eropa dan Amerika Utara, sementara di Singapura covid-19 telah menginfeksi pekerja migran di asrama. Karena percikan dalam situasi seperti itu bisa berubah menjadi sebuah kebakaran dengan sangat cepat,” ujarnya dikutip, Sabtu (2/5).

WHO memahami kesulitan yang dihadapi pemerintah selama  lockdown karena alasan sosial, psikologis, dan ekonomi.

Bahkan ketika beberapa negara Barat mulai mengurangi penguncian, ada tren penyebaran yang mengkhawatirkan di negara-negara dari Haiti hingga Somalia dan Yaman. Ryan juga mengutip Sudan, Sudan Selatan, Suriah, Yaman, Afghanistan, Sierre Leone, Republik Afrika Tengah, serta Nigeria utara. (CNA/OL-8)

 

Sumber : https://mediaindonesia.com/read/detail/309620-who-imbau-lockdown-dibuka-bertahap

Kategori : Media Eksternal

Ihsan Laidi

Muhammad Ichsan Laidi, S.Kom., adalah Direktur Utama PT. Media Siber Celebes, perusahaan yang menaungi portal berita Luwuk Today (www.luwuk.today). Pria kelahiran Luwuk tahun 1987 ini memiliki hobi menulis dan menekuni bidang internet marketing. Saat ini ia menetap di Kota Luwuk, adapun untuk menyalurkan hobi menulisnya ia menerbitkan portal berita Luwuk Today yang mulai dapat diakses secara online sejak November 2018. Portal Berita Luwuk Today awalnya adalah komunitas berbagi informasi untuk warga Kabupaten Banggai dengan nama Info Luwuk yang dibentuk pada Februari 2014. Info Luwuk pertama kali online dengan membuka akun twitter https://twitter.com/InfoLwk dan mengumpulkan tidak kurang dari 4.000 akun blackbery warga Kabupaten Banggai pada waktu itu. Kini Info Luwuk telah bertransformasi menjadi media lokal Luwuk Today.

Related Articles

Back to top button