Luwuk

Waspada Corona Diperbatasan Banggai, Herwin: Kalau Perlu Jangan Diberi Izin

Luwuk Today, Nuhon – Waspada Corona diperbatasan Banggai, Bupati Banggai H. Herwin Yatim, Meminta Tim Satgas Penanganan Covid-19 memeriksa dengan ketat semua orang yang keluar masuk perbatasan. hal tersebut dikatakan saat mengunjungi Perbatasan Kabupaten Tojo una-una dengan Kabupaten Banggai di Desa Ogu Balingara Kecamatan Nuhon, Sabtu, (4/4/2020).

Foto Waspada Corona Di Perbatasan Banggai, Bupati Banggai H. Herwin yatim saat mengujungi Tim Satgas Perbatasan Penanganan Covid-19 di Desa Ogu Balingara Kecamatan Nuhon, Sabtu, (4/4/2020). Foto : Humas Pemkab Banggai
Waspada Corona Diperbatasan Banggai, Bupati Banggai H. Herwin yatim saat mengujungi Tim Satgas Perbatasan Penanganan Covid-19 di Desa Ogu Balingara Kecamatan Nuhon, Sabtu, (4/4/2020). Foto : Humas Pemkab Banggai

Pada kesempatan Itu Bupati Banggai mengecek langsung Perlengkapan Kesehatan Tim Satgas Covid-19 yang menjaga Perbatasan, sekaligus memantau arus kendaraan dan orang yang keluar masuk Kabupaten Banggai.

Selain itu, Bupati Banggai menekankan kepada Tim Satgas untuk memperketat pengawasan terutama orang, “Diperiksa secara ketat, ditanya riwayatnya dari mana, apalagi dari Zona Merah kita Perketat. kalau perlu jangan di beri izin masuk Banggai”tegas Herwin yatim.

“Ini harus dimaklumi oleh masyarakat, saya sebagai PenanggungJawab Daerah harus menjaga masyarakat Kabupaten Banggai sehat dan terhindar dari Wabah Covid-19, jangan karena kepentingan satu dua orang dikalahkan oleh kepentingan seluruh masyarakat Kabupaten Banggai” ujar Bupati Banggai.

“Para Camat, Kapolsek dan Danramil harus tegas, membackup Pemerintah dalam hal penjagaan perbatasan ini. apabila kita jalan sendiri-sendiri maka yang terjadi Wabah akan mudah masuk di Kabupaten Banggai” ujarnya menambahkan.

“Terkait bahan pangan misalnya beras gula dan lain-lain, agar jangan diberi izin keluar, Kita prioritaskan Kabupaten kita dulu, Apabila Tim Satgas perbatasan lengah menjaga ini, dan kendaraan pengangkut beras dari Kabupaten Banggai bebas keluar, maka yang terjadi harga beras di Luwuk naik, olehnya saya sangat menekankan ini, Intinya saya mengharapkan kepada Satgas Perbatasan selain pemeriksaan kesehatan, diperketat juga Pemeriksaan Muatan Pangan, kalau ada pengusaha yang memanfaatkan moment ini untuk menjual keluar dan mengambil keuntungan pribadi, maka wajib di tindak dengan tegas” ucapnya.

Usai memeriksa Satgas Tim Perbatasan, Bupati Banggai memeriksa seluruh perlengkapan kesehatan dan memastikan dapat digunakan dengan Baik, Bupati juga Mengetes Thermogun apakah berfungsi dengan baik. (Latoki/LT)

Baca Juga : Rapat Video Conference Bersama DPRD, Bupati Banggai Paparkan Rencana Strategi Penanganan Covid-19

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button