Nasional

Wahdah Islamiyah Aceh Salurkan APD di RSUD Zainoel Abidin Banda Aceh

DPW Wahdah Islamiyah Aceh serahkan bantuan APD di Rumah Sakit Umum Daerah Zainoel Abidin (RSUDZA) Banda Aceh, Senin (27/4/2020). Foto : WIZ
DPW Wahdah Islamiyah Aceh serahkan bantuan APD di Rumah Sakit Umum Daerah Zainoel Abidin (RSUDZA) Banda Aceh, Senin (27/4/2020). Foto : WIZ

Luwuk.today, Aceh – DPW Wahdah Islamiyah Aceh melalui Wahdah Inspirasi Zakat (WIZ) Aceh bekerja sama dengan Muslimah Wahdah Wilayah (MWW) Aceh memberikan bantuan Alat Pelindung Diri (APD) untuk penanganan Covid-19 di Rumah Sakit Umum Daerah Zainoel Abidin (RSUDZA) Banda Aceh, Senin (27/04/2020).

APD yang disalurkan berupa berupa baju Hazmat sebanyak 50 pcs kepada para tenaga medis yang sedang bertugas menghadapi pandemi corona di RSUDZA tersebut.

Ariful Adli selaku Kepala Seksi Pelatihan Medis dan Non Medis RSUDZA mengucapkan terimakasih atas bantuan yang diberikan Wahdah Islamiyah Aceh. Menurutnya, bantuan ini sangat bermanfaat bagi para tenaga medis RSUDZA dalam menjalankan tugas-tugas mulia mereka.

Ustaz Muhammad Hatta selaku ketua DPW Wahdah Islamiyah Aceh menyampaikan bahwa bantuan APD untuk tim medis merupakan program utama Wahdah Islamiyah dalam rangkaian Kegiatan Wahdah Tanggap Corona (WTC) dan Wahdah Peduli sebagai bakti kami kepada kemanusiaan, umat dan bangsa.

Bersama dengan itu, Manajer WIZ Aceh ustaz Zulkarnaini menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan rangkaian program dari Wahdah Tanggap Corona dan sebagai respon atas keresahan dari tim medis yang mulai khawatir akan minimnya ketersedian APD terutama baju Hazmat.

“Kami harap dengan bantuan ini bisa menghilangkan sejenak rasa cemas dan khawatir dari para tim medis yang kini kehadirannya sangat berarti, kami berikan baju ini untuk mereka pakai ketika bertugas,” ungkap ustaz Zulkarnaini. (*AI)

Ihsan Laidi

Muhammad Ichsan Laidi, S.Kom., adalah Direktur Utama PT. Media Siber Celebes, perusahaan yang menaungi portal berita Luwuk Today (www.luwuk.today). Pria kelahiran Luwuk tahun 1987 ini memiliki hobi menulis dan menekuni bidang internet marketing. Saat ini ia menetap di Kota Luwuk, adapun untuk menyalurkan hobi menulisnya ia menerbitkan portal berita Luwuk Today yang mulai dapat diakses secara online sejak November 2018. Portal Berita Luwuk Today awalnya adalah komunitas berbagi informasi untuk warga Kabupaten Banggai dengan nama Info Luwuk yang dibentuk pada Februari 2014. Info Luwuk pertama kali online dengan membuka akun twitter https://twitter.com/InfoLwk dan mengumpulkan tidak kurang dari 4.000 akun blackbery warga Kabupaten Banggai pada waktu itu. Kini Info Luwuk telah bertransformasi menjadi media lokal Luwuk Today.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button