Salurkan BLT di Desa Lumpoknyo, Herwin Minta Warga Patuhi Himbauan Pemerintah
Luwuk Today, Luwuk – Bupati Banggai H. Herwin Yatim, Memantau langsung kegiatan penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) tahun 2020, kepada 37 KK penerima BLT di Desa Lumpoknyo, Kecamatan Luwuk, bertempat di Balai Desa Lumpoknyo, Jumat, (15/5/2020).
Bupati Banggai juga didampingi Kabag Prokopim Ferry Ledder, Kasubag dokumentasi pimpinan, dan Camat Luwuk Aslan Lapalanti.
Pada kesempatan itu, Bupati Banggai H. Herwin Yatim menyampaikan data Perhari ini mengenai virus Covid-19 yang kita hadapi saat ini kurang lebih telah menyebabkan kehilangan nyawa sebanyak 303.345 jiwa, dan menginfeksi sebanyak 4.524.856 jiwa di seluruh Dunia.
Sementara itu, Provinsi Sulawesi Tengah terdata sebanyak 112 Positif dan 4 meninggal dunia, dan di Kabupaten Banggai sendiri telah ada 3 kasus Positif Covid-19. oleh karena itu kami selaku Pemerintah berharap dan menghimbau kepada seluruh masyarakat, khususnya masyarakat Kecamatan Nambo agar selalu mengikuti instruksi Pemerintah, “selalu memakai masker apabila beraktivitas diluar rumah, stay at home, sering mencuci tangan, dan sebisa mungkin menghindari keramaian, apabila terpaksa diharapkan agar selalu menjaga jarak aman” ucap Herwin Yatim.
“Disetiap Kecamatan dan disetiap pertemuan kami tidak henti-hentinya mengampanyekan himbauan ini kepada masyarakat, hal ini untuk membentengi kita dalam menghadapi virus Covid-19 yang kita hadapi saat ini” ucapnya.
Kami berharap agar masyarakat sadar akan pentingnya himbauan ini, lanjut Bupati, apabila masyarakat tertib selalu mengikuti instruksi Pemerintah sesuai standar WHO, insya Allah kita bisa melawan dan membentengi diri terhadap penyebaran virus ini.
Menurutnya, kita jangan merasa angkuh, atau pandang enteng terhadap virus Covid-19 ini, kita bisa bertawakkal kepada Allah tetapi jangan lupakan ikhtiyar atau usaha, “Allah subhanahu wa ta’ala menganjurkan kita untuk berikhtiyar atau berusaha dahulu selebihnya kita bertawakkal kepada-Nya, karna usaha tanpa doa itu nonsen begitupun sebaliknya doa tanpa usaha juga nonsen” ujar Bupati Herwin.
Selain itu, himbauan kami selaku Pemerintah adalah bentuk ikhtiyar kita dalam melawan Covid-19, setelah kita melakukan beberapa usaha, kita berdoa dan bertawakkal kepada-Nya. kemarin saya sangat sedih ketika mendengar laporan dari Dinas Kesehatan bahwa Kabupaten Banggai sesuai hasil SWAB ada 3 Pasien positif, mengapa? padahal kami seluruh unsur Forkopimda, Kapolres Dandim, Kejaksaan instansi terkait, Para Camat, Polsek, Danramil, Babinsa, Babinkamtibmas, sampai kepala Desa, Lurah telah mensosialisasikan dengan instens kepada masyarakat perihal pandemi covid-19 ini dan beberapa langkah penanganannya, sampai kemarin Banggai terkonfirmasi 3 Positif.
Ini menjadi pelajaran berharga bagi kami dan bagi masyarakat khususnya dalam situasi pandemi covid-19 ini, mari bersama-sama kita patuhi Protokoler Kesehatan.
Selanjutnya Bupati Banggai juga menyampaikan dalam menyikapi situasi pandemi covid ini, mulai dari Pemerintah Pusat, Pemerintah Provinsi, Pemerintah Kabupaten sampai ke Pemerintah Desa telah menyiapkan bantuan untuk pengamanan jejaring sosial diantaranya, ada Bansos Pusat, Provinsi dan Kabupaten, dan untuk Desa yaitu Bantuan Langsung Tunai yang dialokasikan melalui Dana Desa.
Program ini untuk masyarakat yang terdampak Pandemi Covid-19. olehnya itu, kami selaku Pemerintah Kabupaten bertanggungjawab terhadp penyaluran bantuan ini kata Bupati, kedatangan kami dalam kegiatan ini untuk memastikan bantuan langsung tunai itu tepat sasaran, tidak menyalahi prosedur dan tidak dikurangi satu senpun dalam penyalurannya kepada masyarakat.
Diakhir sambutan Bupati Banggai menyampaikan khusus untuk kasus Pandemi Covid-19 ini, “Pemerintah harus berada digaris terdepan untuk berhadapan dengan pandemi corona Ini, khusus untuk masyarakat cukup mengikuti seluruh himbauan Pemerintah, itu sudah menyelamatkan kita” tutupnya. (Latoki/LT)
Baca Juga : Bupati Banggai Pantau Langsung Penyaluran BLT di Kecamatan Nambo