Media Eksternal

Nyaman tidak Harus Mahal


SEJAK meluncur di Indonesia, pabrikan otomotif asal ‘Negeri Tirai Bambu’, Wuling, selalu mengejutkan pasar Tanah Air dengan mobil-mobil yang kaya

fitur dan berharga murah.

Wuling mampu membuat pasar otomotif Tanah Air menjadi lebih kompetitif, tak terkecuali untuk segmen mobil keluarga berjenis multipurpose vehicle

(MPV), dengan kehadiran Wuling Cortez CT 1.5 Turbo.

Hal itu tergambarkan saat Media Indonesia secara khusus melakukan test drive Wuling Cortez Tipe S betransmisi otomatis CVT yang dijual dengan

harga Rp233 juta.

Cortez CT Tipe S merupakan varian terbaru dari jajaran Cortez CT lainnya. Varian ini menyasar konsumen low MPV yang mayoritas dikuasai pabrikan

asal Jepang seperti Toyota Avanza, Suzuki Ertiga, Honda Mobilio, serta duet Nissan Livina dan Mitsubishi Xpander.

Di sisi eksterior, praktis tidak banyak ubahan pada Cortez CT Tipe S. Cortez CT Tipe S dilengkapi fitur daytime running light (DRL) serta lampu utama memakai model projector lamp dengan halogen di dalamnya.

Secara dimensi, Cortez Tipe S tidak memiliki perbedaan dengan Cortez Tipe C dan L di atasnya. Pelek yang digunakan masih sama, berukuran 16

inci, tetapi menggunakan yang berwarna single tone.

Di balik pelek single tone berukuran 16 inci itu, tampak terlihat piringan cakram di keempat rodanya. Ya, mobil ini memang dilengkapi sistem

rem cakram di tiap-tiap roda.

Wuling pun tak menghilangkan fitur keamanan ABS pada sektor pengereman Cortez Tipe S. Saat masuk ke kabin interior, pemilik akan dimanjakan

dengan fitur keyless entry yang tetap dipertahankan di Cortez CT Tipe S. Pintu dapat dibuka hanya dengan mengantongi kunci sambil menekan tombol

kecil di bagian pintu sopir maupun penumpang depan.

Pada sistem entertaiment, Cortez CT Tipe S memakai head unit 8 inci model floating yang bisa dikendalikan melalui tombol di lingkar kemudi.

Untuk konfi gurasi jok, Cortez CT Tipe S mempertahankan konfigurasi captain seat yang dilapisi kulit sintetis. Ini kian menambah kenyamanan berkendara

di dalam kabin Cortez CT Tipe S yang berdimensi lebar sehingga kabin terkesan lebih luas. Dengan begitu, mobil ini cocok menjadi salah satu mobil keluarga yang nyaman untuk perjalanan jauh berlibur ke luar kota.

Saat dikemudikan, lingkar setir terasa sangat ringan. Ini memudahkan pengendara melintasi kepadatan lalu lintas di dalam kota. Peredaman kabin

di mobil ini pun amat baik, tidak ada suara luar masuk ke kabin.

Dua tipe berkendara

Ada dua mode tipe berkendara mobil ini. Tipe eco dan sport. Pada Mode eco, perpindahan gigi berlagsung di putaran lebih rendah, tidak

lebih dari 2.500 RPM sehingga menciptakan efek efisiensi konsumsi bahan bakar yang lebih baik. Di mode eco, mobil ini mampu menghasilkan

konsumsi bahan bakar sebesar 1:10 untuk dalam kota dan 1:12 untuk rute tol.

Adapun mode sport membuat karakter putaran mesin menjadi lebih agresif. Cortez CT Tipe S menggunakan mesin 1.500 cc dengan turbo yang

mampu menghasilkan 140 tenaga kuda dan torsi maksimum 250 newton meter.

Wuling Cortez CT 1.5 Turbo ini dijual paling murah, mulai dari Rp209 juta on the road Jakarta. Tersedia berbagai tipe pilihan, dari Cortez Tipe

S bertransmisi manual hingga tipe tertinggi yakni Cortez Tipe L dengan transmisi otomatis CVT yang dijual dengan harga Rp290 juta.

Dengan harga lebih murah daripada kompetitor lainnya, konsumen sudah bisa menikmati kecanggihan fitur dan kenyamanan berkendara.

Tidak salah jika Anda menjadikan Cortez CT Tipe S sebagai salah satu pilihan dalam mencari mobil keluarga berjenis medium MPV yang murah dan

nyaman. (S-3)

Sumber : https://mediaindonesia.com/read/detail/339764-nyaman-tidak-harus-mahal

Kategori : Media Eksternal

Ihsan Laidi

Muhammad Ichsan Laidi, S.Kom., adalah Direktur Utama PT. Media Siber Celebes, perusahaan yang menaungi portal berita Luwuk Today (www.luwuk.today). Pria kelahiran Luwuk tahun 1987 ini memiliki hobi menulis dan menekuni bidang internet marketing. Saat ini ia menetap di Kota Luwuk, adapun untuk menyalurkan hobi menulisnya ia menerbitkan portal berita Luwuk Today yang mulai dapat diakses secara online sejak November 2018. Portal Berita Luwuk Today awalnya adalah komunitas berbagi informasi untuk warga Kabupaten Banggai dengan nama Info Luwuk yang dibentuk pada Februari 2014. Info Luwuk pertama kali online dengan membuka akun twitter https://twitter.com/InfoLwk dan mengumpulkan tidak kurang dari 4.000 akun blackbery warga Kabupaten Banggai pada waktu itu. Kini Info Luwuk telah bertransformasi menjadi media lokal Luwuk Today.

Related Articles

Back to top button