Meresahkan Warga Luwuk, Orang Gila Cabul Ini Korbannya Ratusan


Luwuk Today, Luwuk – Orang gila cabul dengan ciri pria gundul yang akhir-akhir ini sering nongkrong di ATM BRI depan Kompi Luwuk, menjadi sorotan netizen karena ulahnya yang sangat meresahkan.

Orang gila cabul yang biasa disapa dengan nama Ateng, warga Luwuk telah lama mengeluhkan kelakuan Ateng yang mengalami gangguan jiwa. Pasalnya Ateng sering melempari orang atau kendaraan yang lewat, telanjang di depan umum bahkan mencuri barang.
H. Samiun yang rumahnya bersebelahan dengan ATM yang sering jadi tempat Ateng nongkrong, membuat status di laman facebooknya, Kamis (4/6/2019).
Ia meminta kepada Pemda Banggai terutama Dinas Sosial Kabupaten Banggai untuk mengamankan Ateng yang sudah sangat meresahkan warga sekitar, terutama pengguna jalan dan ATM.

Empat jam setelah H. Samiun memposting keluhannya itu, netizen ramai-ramai memberi komentar, hingga mencapai ratusan komentar. Banyak yang mengeluh menjadi korban kenakalan Ateng.


Tidak hanya H. Samiun yang meminta agar Pemda Banggai dan Dinas Sosial untuk turun tangan, banyak netizen yang ikut berkomentar di postingan tersebut agar Dinas Sosial menanggapi masalah ini dengan serius, mereka meminta Ateng dimasukkan ke Rumah Sakit Jiwa.

(Ihsan Laidi/Luwuk Today)