Lakukan Kunker di Tiga Kecamatan, Ini Pesan Bupati Herwin
Luwuk Today, Simpang Raya – Diakhir Kunjungan Kerja di wilayah Simpang Raya, Nuhon dan Bunta, Bupati Banggai Dr. Ir. H. Herwin Yatim,MM menghadiri silaturahmi bersama masyarakat Kelurahan Salabenda Kecamatan Bunta, bertempat di kediaman salah satu warga Kelurahan Salabenda, Senin (28/9/2020).
Turut hadir pada kesempatan itu Aleg Fraksi PDIP Siti Arya, Kabag Prokopim, Camat Bunta, Camat Nuhon, Tokoh-Tokoh masyarakat, Tokoh Agama, dan Tokoh Pemuda Bunta.
Pada Kesempatan itu, Bupati Banggai H. Herwin Yatim menghimbau kepada seluruh masyarakat agar selalu mentaati Protokoler Kesehatan Covid19, Dengan cara memakai masker, sering cuci tangan, membiasakan pola hidup bersih, dan selalu menjaga jarak.
Hal ini selalu saya sampaikan berulang kali dalam setiap pertemuan dimanapun. “Karena kami sebagai Pemerintah menginginkan masyarakat menyadari dan melaksanakan Aturan Protokoler Kesehatan, Kami menyayangi Bapak/ibu, olehnya tidak bosan-bosan saya menyampaikan pesan serupa dalam kegiatan apa saja agar masyarakat memahami ini” Tutur Bupati Herwin.
Selain itu, Bupati Herwin berpesan dalam rangka menghadapi kontestasi Pilkada Kabupaten Banggai pada bulan Desember nanti. “Saya juga menegaskan kepada bapak/ibu sekalian agar selalu menjaga tali silaturahim antar sesama, selalu menjaga perdamaian dalam berpolitik, karena torang samua adalah bersaudara.
“Jangan mudah terpengaruh isu-isu sara, provokasi, berita hoaks, ujaran kebencian dan fitnah, karena hal itu menimbulkan kesenjangan bagi kita, Kita harus mendidik masyarakat dengan berpolitik secara santun, dan damai” Tegas Bupati Herwin.
Usai sambutan, kegiatan dilanjutkan dengan dialog masyarakat bersama Pemerintah dalam hal mendengarkan saran dan masukan dari beberapa perwakilan masyarakat Kelurahan Salabenda. (Latoki/LT)
Baca Juga : Kunker di Desa Rantau Jaya, Bupati Herwin Sampaikan Aturan Pencegahan Covid-19