Bupati Banggai Hadiri Konser Amal Sabyan Di Milad ke-1 Biker’s Subuhan Luwuk
Luwuk Today, Luwuk – Bupati Banggai Ir. H. Herwin Yatim,M.M., menghadiri Konser Amal Sabyan di Milad ke-1 Biker’s Subuhan Luwuk (BSL) di Alun-Alun Bumi Mutiara Luwuk, Kamis (3/10/2019).
Bupati Banggai sangat mengapresiasi dan mendukung Kegiatan Konser Amal Sabyan di Milad ke-1 Biker’s Subuhan Luwuk dengan menghadirkan artis ibu kota Sabyan Gambus dan artis Hijrah Cupink Topan.
Melihat antusias masyarakat ikhlas memberikan donasi untuk pembangunan Pondok Pesantren Daarul Hikmah Luwuk, Bupati Banggai merasa bangga dan terharu, “semoga amaliyah masyarakat Kabupaten Banggai akan dibalas setimpal oleh Allah SWT”, ungkap H. Herwin Yatim.
Bupati Banggai juga mengucapkan terima kasih kepada Sabyan Gambus karena bisa hadir di kota berair Luwuk dalam konser amalnya. (Latoki/LuwukToday)
Baca Juga : Konser Amal Sabyan, “Banggai Berhijrah” Berhasil Kumpulkan Dana Rp 58 Juta