

Luwuk.today, Jakarta – Posko logistik MMC. Reuni 212 sukses digelar di Lapangan Monas, Senin (2/12/2019). Berbagai kesan mendalam dirasakan semua pihak yang terlibat dalam reuni akbar ini.
Salah satunya komunitas Minangkabau Muslim Care (MMC) yang hadir memberikan layanan konsumsi gratis kepada para peserta reuni 212.
Baca Juga. MMC Sumbang 10.000 Nasi Bungkus Masakan Padang Untuk Peserta Reuni 212
“Terharu dan bahagia saat posko logistik Minangkabau Muslim Care (MMC) laris manis dikunjungi peserta Reuni Akbar 212″, ujar Ketua MMC Muhammad Shiddieq Al Minangkabawy dalam keterangan tertulis kepada Luwuk.today, Selasa (3/12/2019).
Ia bersyukur niat tulus komunitas perantau Padang untuk berperan dalam acara ini terlaksana dengan baik.
“Alhamdulillah, Niat mulia dari Pengurus Minangkabau Muslim Care (MMC) untuk ikut berkonstribusi dalam acara Reuni Akbar Mujahid 212 akhirnya terwujud”, ungkapnya.
Dikabarkan sebelumnya bahwa sebagai upaya memuliakan para pejuang Islam, para mujahid 212 MMC menyiapkan 10.000 nasi bungkus masakan padang.
“Alhamdulillah 10.000 nasi bungkus masakan Padang dan beraneka ragam snack dan air minum laris manis dikunjungi peserta Reuni Akbar 212”, jelasnya.
Ustadz Shidiq mengungkapkan, semenjak pukul 02.30 posko Minangkabau Muslim Care (MMC) tidak pernah berhenti dikunjungi oleh peserta Reuni Akbar Mujahid 212. Dan pada pukul 07.30 WIB semua menu yang dihidangkan sudah habis semuanya.
“Menu yang disajikan kepada peserta Reuni Akbar berupa Nasi Bungkus masakan Padang sebanyak 10.000 bubgkus, snack berupa roti, dimensis dan air mineral”, imbuhhnya.
Logistik yang terhimpun lanjutnya merupakan sumbangan dari Perantau Minang yang mempunyai rumah makan, dan juga dari masyarakat Minang yang berada di Ranah yang tergerak untuk ikut beramal shaleh dalam acara Reuni Akbar Mujahid 212.
Baca Juga: MMC Sumbang 10.000 Nasi Bungkus Masakan Padang Untuk Peserta Reuni 212
“Kebahagiaan kami dari Masyarakat Minang yang tergabung dalam lembaga Minangkabau Muslim Care (MMC) tidak dapat diungkap dengan kata-kata. Rasa bahagia begitu terasa disaat sedikit bisa ikut berbuat dalam acara yang penuh barakah ini”, kisahnya.
Ia berharap reuni 212 terus digelar pada masa-masa akan dating. MMC menargetkan 100.000 nasi bungkus pada reuni 212 2020 mendatang.
“Kami berniat dan bertekad, insya Allah di tahun berikutnya kami akan upayakan 100.000 nasi bungkus untuk peserta Reuni Akbar Mujahid 212 tahun depan. Semoga niat baik ini dikabulkan oleh Allah swt”, tandasnya.
“Kepada seluruh donatur yang menyumbang langsung baik berupa nasi bungkus, snack, kue-kue, roti, air mineral dan logistik lainnya. Kami mengucapkan jazakumullah khairan katsiran”, tutupnya. []